July 2, 2016

Fenomena Jatuh Saat Tidur

Ketika mengalami jatuh saat tidur, seketika tubuh terhentak dan mata terbuka karena kaget (terkejut) . Pernah mengalami hal seperti itu ketika tidur.

Rasanya seperti tubuh kita jatuh ke dalam dimensi gelap yang tak berujung.


Ketika sadar ini benar-benar membuat diri menjadi bingung sejenak, karena memastikan apakah kita sedang berada di dunia nyata atau mimpi. Mungkin kita jadi bertanya mengapa kondisi ini terjadi. Tapi bisa dibilang ini bukanlah gejala sejenis sleep paralysis.

Kebanyakan menganggap ini sejenis sensasi terhempas, ada yang bangun dengan rasa kaget luar biasa, namun tak jarang ada juga yang cuek dan kembali melanjutkan tidur.
Pengalaman jatuh saat tidur ini erat kaitannya dengan mitos arwah yang pergi meninggalkan tubuh! Sebenarnya ini merupakan proses fisiologi yang normal.

Diawali dengan siklus yang terjadi ketika tubuh ingin mulai tertidur. Terdapat empat tahapan berbeda. Sensasi jatuh ke bawah terjadi selama tahap pertama tidur, yang disebut NREM. Ini merupakan bentuk dari pelemasan otot-otot saat akan tertidur. Hal ini terkadang membuat otak menjadi bingung dan berpikir jika kita sedang jatuh.

Otot-otot yang sadar dan tegang membuat diri kaget dan terbangun di saat akan jatuh dalam tahapan NREM. Ilmuwan lain percaya hal ini adalah refleks bahwa manusia berkembang selama proses evolusi untuk mencegah mereka dari jatuh dari pohon-pohon di mana mereka pernah tidur.

Diperkirakan bahwa fenomena fisiologis jatuh saat tidur ini, mempengaruhi 7 dari 10 orang di beberapa titik dalam hidup mereka. Hal ini dapat terjadi baik sesekali atau menjadi berulang-ulang. Jika Anda mengalaminya sering, disarankan menemui dokter. Dalam banyak kasus, itu tidak memiliki konsekuensi berbahaya bagi kesehatan, dan itu bukan penyakit atau kondisi medis.

Jadi untuk jalan aman, tidur nyaman tanpa takut mengalami kejadian jatuh saat tidur adalah berusaha untuk tidak tegang dan banyak pikiran ketika akan tidur.
Karena saat tubuh beristirahat penting sekali mengkondisikan diri dalam keadan santai tanpa beban.
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai