July 22, 2016

Jenis Penyakit Ini Bisa Sirna dan Reda Dengan Bercinta

Memang sulit dipercaya kalau pasangan kita tuh bisa bikin keajaiban buat tubuh. Pasangan bisa secara instan mengubah mood dan mengusir kegalauan kita plus stres yang melanda dengan apa yang dia punya.


Selain untuk kesehatan, seks itu juga bisa usir kegalauan yang bisa bikin penyakit bermunculan.


Berikut lima rasa sakit yang bisa di reda.


1. DEMAM & FLU.

Mereka yang aktif bermesraan di ranjang habiskan waktu lebih sedikit beristirahat di rumah karena flu dan demam,” ujar Yvonnes K. Fulbright, PH.D., ahli kesehatan seks, yang diungkap WebMD. Serta studi Wilkes University di Pennsylvania yang menemukan fakta orang yang bercinta sekali atau dua kali seminggu punya level immunoglobulin penangkal flu yang lebih banyak.

2. KANKER PROSTAT.

Sama juga yang dibilang WebMD, pria yang berejakulasi lebih sering – seperti 21 kali sebulan – lebih kecil berisiko terkena kanker prostat. Itu sesuai studi yang dirilis Journal of the American Medical Association. Tapi tenang, kita ga mesti punya partner atau pasangan untuk menggaet benefit tersebut, karena ternyata aktifitas ‘kecil’ seperti solo seks juga menolong meski tidak full benefit.

3. SAKIT JANTUNG.

Tidak cuma sakit kanker prostat, studi juga kasih fakta kalau risiko strok dan sakit jantung coroner bisa diredam dengan seks. Sebanyak 45% pria yang hanya bercinta sekali sebulan atau tidak sama sekali, cenderung terkena penyakit kardiovaskular alias jantung. Studi tersebut menekankan kalau kesehatan tubuh ternyata dijaga libido seks yang mengatur sistem kesehatan jantung.

4. BATU GINJAL.

Para periset menemukan fakta kalau metode untuk hindari batu ginjal salah satunya adalah alami orgasme. Ini karena di dalam ginjal terdiri materi mineral. Dengan bercinta tiga hingga empat kali seminggu, secara spontan batu ginjal bisa dihindari. Itu riset Clinic of Ankara Training and Research Hospital di Turki.

5. SAKIT KEPALA.

Suka migren atau sakit kepala. Lupakan obat dan langsung pegang pasangan. Aktifitas seks selama kepala pusing justu bisa membuang jauh rasa sakit tersebut. Studi yang dirilis via Jurnal Cephalagia. Detail. Dari 1000 pasien yang sakit kepala, 60% yang bercinta pas sakit kepala merasakan sakit mereka berkurang.
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai